The House of Raminten, Hidangan Khas Jawa Dengan Suasana Unik





Jogja memang istimewa, selain menjadi kota pelajar Jogja identik dengan kota budaya yang khas. Banyak tempat wisata yang bisa dijelajah di Jogja mulai dari wisata budaya keraton hingga Malioboronya. 

Kali ini, saya enggak akan membahas tempat wisata tapi tempat kuliner khasnya. Berawal dari diajakin teman yang mengenalkan saya dengan salah satu resto unik di Jogja yaitu The House of Raminten. Nah, pertama kali saya kesini restonya terlihat jawa klasik.

The House Of Raminten adalah sebuah restoran yang unik di Jogja. Tidak hanya namanya saja yang unik, akan tetapi konsep tempat serta kostum para pelayannya pun sangat ikonik. Disini semua dekorasinya bernuansa jawa dan diiringi alunan gending gamelan. 

Mulai dari bagian depan terdapat meja reservasi dan ruang tunggu. Siap-siap kalau hari libur bakalan ramai dan antri. Selagi menunggu panggilan untuk mendapatkan meja, kamu bisa menunggu di ruang tunggu dengan hiburan tarian tradisional. 



Di resto ini memang terasa Jawa klasiknya ditambah lagi dengan dekorasi ruangan andong dan aroma bunga yang khas. Dibagian belakang terdapat pacuan kuda yang biasa digunakan untuk acara tertentu. Masih ada sebuah ruang kosong dibelakang yang dipasangi beberapa hiasan Jawa lengkap. Menurut pelayan disana, dulunya ruangan tersebut ditempati beberapa kuda milik pemilik resto yang telah mati. 

Resto ini terdiri dari tiga lantai dengan bangunan kayu, semua lantai terdapat hiasan unik khas Raminten. Lantai 3 terdapat musholla sementara toilet terletak dilantai paling bawah. Sistem pembayaran disini juga beda, pembayaran langsung dibayarkan kepada pelayan ketika selesai memilih menu. 

Menu khas yang ada disini banyak sekali seperti rantang hayu, rantang wiwit, songgo langit, sekul samirene, sekul samirono, pasugatan, segoro amarto, ayam bumbung, peksi woro, gurameh pangurakan, ayam koteka, kebon raja, es cilon, es carika, red bean ice, seroja, sudakara, montenegro, secang, jamu tradisional herbal, dll. Akeh tenan yo menunya 😅😅😅.

Sekilas tentang The House of Raminten, resto ini milik Bapak Hamzah. Sebagai seorang seniman ketoprak Yogyakarta, pak Hamzah pernah memerankan tokoh Raminten yaitu seorang wanita dengan kebaya. Dari situlah ide nama raminten diperoleh. 




Komentar