Nonton Pertandingan Tinju MMA Roadshow Kota Solo





Tugas lapangan kali ini menarik soale nonton tinju secara langsung wkakakaka. Jaman sekolah dulu favorit'e Mike Tyson dan John Cena. Event One Pride MMA roadshow ke berbagai kota di Indonesia. Kota Solo menjadi kota pertama yang disambangi untuk menggelar ajang ini. 

One Pride MMA hadir dengan para petarung andalan untuk memperebutkan sabuk juara. Event One Pride MMA dalam Fight Night 66 spesial digelar secara langsung di GOR Sritex Arena Solo, Sabtu (11/2/2023) mulai pukul 22.00 WIB. 

Ada enam petarung yang telah lolos kualifikasi sesi timbang badan. Enam petarung tersebut memiliki berat badan yang sesuai dengan kelas pertandingannya masing-masing. Diantaranya, perebutan sabuk juara kelas lightweight yaitu Angga Hans (69,7 kg) vs Deni Daffa (69,7 kg). Lalu, perebutan sabuk juara kelas featherweight yaitu Yudi Cahyadi (65,6 kg) vs Aep Saepudin (65,2 kg). Sementara untuk kelas woman strawweight ada Nurul Azizah (48,6 kg) vs Anggie Mandagi (49,3 kg).

Malam itu para penonton disuguhkan pertarungan sengit dan menantang. Pertandingan pertama antara Yudi Cahyadi dan Aep Saepudin yang memperebutkan kelas featherweight. Pertandiangan berlangsung cukup singkat dengan kemenangan Yudi Cahyadi. Ia berhasil mengalahkan Aep Saepudin dengan menggunakan jurus jitu Rear Naked Choke. Gaya ini mengunci lawan dengan mencekik lehernya dari belakang.

Lalu, takhta raja kelas ringan (lightweight) masih dipegang petarung asal solo di ronde keempat, Angga Hans dan kelas woman strawweight dimenangkan oleh Anggi Mandagi. Para pendukung petarung pun ikut bersorak sorai ketika para jagoan mereka memenangkan pertandingan.

Olahraga One Pride MMA menjadi salah satu olahraga yang diminati masyarakat terutama pecinta beladiri. Tidak hanya bagi kaum pria karena wanitapun juga ikut menggemarinya. Seperti diketahui Ultimate Fighting Championship atau dikenal sebagai UFC merupakan kompetisi bela diri bebas menggunakan kombinasi berbagai disiplin atau Mix Martial Art.

Wuih,,, melu tegang yo nonton'e tapi seru ๐Ÿ˜…๐Ÿ˜…๐Ÿ˜…. Duel'e cepet yoan sing babak pertama langsung di kunci dan salah satunya menyerah. Nonton langsung suasananya beda, teriakan penonton, pembawa acara tinju sing paling menarik ๐Ÿ˜๐Ÿ˜๐Ÿ˜. Ini acaranya diatas jam 10 malam, jadinya saya pulang juga tengah malam. Yen umpama dicegat nang dalan bisa dipraktekan jurus'e mau sing ditonton (smackdown) ๐Ÿ˜Ž๐Ÿ˜Ž๐Ÿ˜Ž. 

Komentar