Di Solo ada banyak ruang kreatif yang bisa digunakan. Selain tempatnya yang nyaman buat ngumpul, ruang kreatif yang ada di Solo ini bisa jadi tempat berkarya para pelaku seni Soloraya. Berikut beberapa ruang kreatif yang bisa kamu datangi untuk melihat berbagai komunitas dan seniman yang ada di Solo.
1. Koridor Gatsu dan Ngarsopuro
Salah satu ruang kreatif baru di Kota Solo yaitu Koridor Gatsu dan Ngarsopuro. Tempar baru ini menjadi salah satu pusatnya para komunitas khususnya kesenian berkumpul. Disini setiap hari sabtu dan minggu ada acara Night Art Market dan SAM (Solo Art Market). Solo Art Market merupakan sebuah ruang seni antar seniman/pekerja seni dengan pembeli karya seni.
2. Rumah Banjarsari
Di Rumah Banjarsari terdapat fasilitas penunjang untuk kegiatan kreatif seperti plasa dan stand pertunjukan. Berbagai fasilitas standar disediakan seperti Internet, Komputer, Perpustakaan, Mushola, Parkir, Akses Difabel, Tempat Menyusui, Kantin, AC, Toilet Fasilitas lain.
Ada banyak kegiatan telah digelar disana seperti bedah buku, diskusi, apresiasi seni, diskusi panel dll. Biasanya tempat ini banyak digunakan oleh komunitas ataupun kelompok kesenian. Selain itu, disini juga ada kafe kekinian dan Art Shop. Rumah Banjarsari terletak di Jl. Syamsurizal No. 10, Setabelan, Banjarsari Solo.
3. Taman Budaya Jawa Tengah
Taman Budaya Jawa Tengah menjadi tempat pagelaran seni tradisional wayang kulit, keroncong, klenengan, dan musik rakyat, dll. TBTJ juga menyimpan koleksi yang beragam. Seperti galeri seni rupa yang mempunyai gedung sendiri (Pendopo Ageng, Pendopo Alit Wisma Seni, Wisma Seni dan Teater Arena).
4. Balai Soedjatmoko
Bentara Budaya Solo ini jadi salah satu ruang kreatif yang paling sering digunakan untuk kegiatan kesenian. Banyak komunitas anak muda Solo seperti Emperan Bentara Muda, Solo Jazz Community, Keroncong Bale, Bentara Budaya dan Macapat Soedjatmoko yang mengadakan kegiatan pertunjukan keroncong, jazz klasik, jazz kontemporer, seni rupa dll.
Dulunya tempat ini merupakan rumah ayah Dr. Soedjatmoko yaitu Prof. Dr. KRT. Mohammad Saleh Mangundiningrat, kini tempat ini menjadi salah satu ruang apresiasi untuk masyarakat. Balai Soedjatmoko terletak di Jl. Brigjend Slamet Riyadi, Sriwedari, Laweyan, Solo.
5. Panggung Gesang
Panggung Gesang merupakan panggung apresiasi yang didedikasikan untuk sang maestro keroncong, Gesang Martohartono. Tempat ini terletak di sudut Omah Sinten Ngarsopuro. Disini biasa digelar pementasan bukan hanya keroncong tapi juga tarian, kesenian, dll.
Komentar
Posting Komentar