Event roadshow marketing
kembali digelar, kali ini kota Solo menjadi salah satu jujukan Indonesia Marketeers
Festival 2019. Gelaran pemasaran sekaligus tempat diskusi para marketer di
seluruh Indonesia ini telah di gelar di salah satu hotel di kota Solo, selasa
(9/7/2019). Di acara ini para pelaku usaha di bidang pemasaran bisa mendapatkan
ilmu menarik serta paling update buat dunia profesional.
Tahun ini,
Indonesia Marketeers Festival (IMF) mengangkat tema “Sales Promotion
Breakthrough” yang mengupas lima grebakan penjualan MarkPlus, Inc. Gebrakan
ini membuka peluang para pelaku usaha untuk meningkatkan penjualan dengan tetap
menjaga kualitas brandnya.
Sore itu, para
pelaku pemasaran dan orang yang bergerak di dunia bisnis mendapatkan ilmu dari
pakarnya, yakni Deputy Chairman MarkPlus, Inc Jacky Mussry. Dia adalah pakar
marketing sekaligus doktor bidang manajemen strategi dari Fakultas Ekonomi
Universitas Indonesia. Jacky juga seorang bos di International Council for
Small Business (ICSB) Indonesia.
Dalam acara
tersebut, Jacky menjelaskan berbagai cara jitu dalam sales promotion. Ada
5 gebrakan yang dibahas yaitu Pertama adalah gebrakan Benefit, Bonus dan
Bundling. Lalu, gebrakan kedua Flexible, Flash dan Free. Gebrakan ketiga
Co-brand, Collab dan Cross Sell. Gebrakan keempat Experience, Engage dan Endorse.
Gebrakan terakhir Limited, Loyal dan Lucky.
Menurut Jacky,
lima gebrakan tersebut bertujuan untuk meningkatkan nilai atau volume
transaksi, memperoleh transaksi dalam waktu singkat, menaikkan awareness,
meraih segmen konsumen baru dan menjaga loyalitas konsumen.
Jacky mengatakan,
“acara ini sebenarnya untuk memberikan pengetahuan atau ilmu mengenai penjualan
yang terkini. Bagaimana bisa meningkatkan penjualan dan juga strateginya hingga
ke makro. Harapannya dengan IMF 2019 ini, orang-orang tidak berpandangan sempit
terhadap bisnis penjualan di eranya milenial. Maka kita kupas tuntas branding
sale yang lebih kekinian,” ujarnya di akhir acara.
Mengutip dari
website resminya, Indonesia Marketeers Festival merupakan festival marketing akbar
di Indonesia. Festival ini mengusung konsep yang unik dan inovatif. IMF
merupakan acara tahunan yang sudah digelar sejak tahun 2006. IMF 2019 digelar
di 17 kota di Indonesia. Solo menjadi kota keenam yang disinggahi.
Komentar
Posting Komentar